10 Olahraga Paling Populer di Dunia

10 Olahraga Paling Populer di Dunia

Jika kemrin saya sudah mengupload tentang 10 olahraga paling exstrim sekarang saya akan mengupload 10 Olahraga paling populer di dunia, mengkin diantara sepuluh ini ada yang bisa atau sering dilakukan oleh anda,

inilah 10 Olahraga Paling Populer di Dunia

10.Bola Voli

Bola voli adalah olahraga permainan yang dimainkan oleh dua grup berlawanan. Masing-masing grup memiliki enam orang pemain. Terdapat pula variasi permainan bola voli pantai yang masing-masing grup hanya memiliki dua orang pemain. Olahraga Bola Voli dinaungi FIVB (Federation Internationale de Volleyball) sebagai induk organisasi internasional, sedangkan di Indonesia dinaungi oleh PBVSI (Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia).

Hasil gambar untuk voli

 9.Sepak Takraw

Sepak takraw adalah jenis olahraga campuran dari sepak bola dan voli, dimainkan di lapangan ganda bulutangkis dan pemain tidak boleh menyentuh bola dengan tangan. Kejuaraan paling bergengsi dalam cabang ini adalah kings cup champion, yang terakhir diadakan di Bangkok,Thailand Permainan ini berasal dari zaman Kesultanan Melayu ((634-713)) dan dikenal sebagai Sepak Raga dalam bahasa Melayu. Bola terbuat dari anyaman rotan dan pemain berdiri membentuk lingkaran.
Catatan sejarah terawal tentang sepak raga terdapat dalam sejarah Melayu. Ketika pemerintahan Sultan Mansur Shah Ibni Almarhum Sultan Muzzaffar Shah (1459 - 1477), seorang puteranya bernama Raja Ahmad telah dibuang negeri karana membunuh anak Bendahara akibat persengketaan ketika bermain sepak raga. Raja Ahmad kemudiannya diangkat menjadi Sultan di Pahang, bergelar Sultan Muhammad Shah I Ibni Almarhum Sultan Mansur Shah.
Pada tahun 1940-an hal ini berubah dengan menggunakan jaring dan peraturan angka. Di Filipina permainan ini disebut sipa, di Burma chie, di Laos maradong, dan di Thailand takraw.
Peraturannya sama dengan bola voli dengan perbedaan sebagai berikut.
  1. Pemain tidak boleh menyentuh bola dengan tangan.
  2. Pemain atau tim hanya boleh menyentuh bola 3 kali berturut-turut.
  3. Posisi pemain bertahan tidak diputar.

Hasil gambar untuk sepak takraw

 8.Bulu Tangkis

Bulu tangkis atau badminton adalah suatu olahraga raket yang dimainkan oleh dua orang (untuk tunggal) atau dua pasangan (untuk ganda) yang saling berlawanan.
Mirip dengan tenis, bulu tangkis bertujuan memukul bola permainan ("kok" atau "shuttlecock") melewati jaring agar jatuh di bidang permainan lawan yang sudah ditentukan dan berusaha mencegah lawan melakukan hal yang sama.

dan beberapa bulan yang lalu indonesia mendapat mendali emas olimpiade rio 2016 lewat tantowi dan liliyana

 Hasil gambar untuk bulu tangkis       

 7.Renang

Renang adalah olahraga yang melombakan kecepatan atlet renang dalam berenang. Gaya renang yang diperlombakan adalah gaya bebas, gaya kupu-kupu, gaya punggung, dan gaya dada. Perenang yang memenangkan lomba renang adalah perenang yang menyelesaikan jarak lintasan tercepat. Pemenang babak penyisihan maju ke babak semifinal, dan pemenang semifinal maju ke babak final.
Bersama-sama dengan loncat indah, renang indah, renang perairan terbuka, dan polo air, peraturan perlombaan renang ditetapkan oleh badan dunia bernama Federasi Renang Internasional (FINA). Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) adalah induk organisasi cabang olahraga renang di Indonesia.


 Hasil gambar untuk renang

 6.Tinju

 Tidak hanya sekedar  salah satu jenis beladiri, namun tinju merpakan salah satu jenis olahraga yang sudah sangat disukai oleh orang banyak di seluruh dunia. Beberapa atlit terkenal dari olahraga ini diantaranya adalah Muhammad Ali, Mike Tyson, Floyd Mayweather, dan juga Manny Pacquiao. Terbagi dalam beberapa kelas sesuai dengan berat petinju, olahraga ini dilakukan diatas sebuah ring, menggunakan sarung tinju dan diawasi oleh seorang wasit. Jika pemenang belum juga dapat ditentukan setelah 12 ronde, biasanya akan dilakukan perhitungan poin oleh dewan juri untuk, poin terbanyak berarti dialah yang menang.

 Hasil gambar untuk tinju

5.Rugby

Mungkin olahraga ini kurang populer di indonesia tapi di luar negri olahraga ini sangat populer
 Tidak jauh berbeda dengan American Football, hanya saja untuk di Inggris lebih dikenal dengan nama rugby. Telah dikenal dari abad ke-19, rugby telah sukses menyebar ke beberapa belahan dunia seperti Spanyol, Perancis, Australia, dan juga Selandia Baru. Yang membedakan rugby dengan american football hanyalah di peraturan permainan dan juga pelindung. Bila di american football, pemainnya dilengkapi dengan pelindung dari bawah sampai ujung kaki, maka di rugby sama sekali tidak diperbolehkan menggunakan pelindung.



Hasil gambar untuk rugby       



4.Base ball




Bisbol atau dikenal dengan baseball adalah olahraga yang dimainkan dua tim. Pelempar (pitcher) dari tim yang melempar berusaha melempar bola yang disebut bola bisbol, sedangkan pemain (batter) dari tim yang memukul berusaha memukul bola dengan menggunakan tongkat pemukul (bat). Tim yang melempar berusaha menangkap bola yang dipukul oleh tim yang memukul agar tim yang memukul berubah menjadi tim yang melempar. Tim yang memukul mendapat angka dengan cara berlari berlawanan arah dengan jarum jam untuk pulang ke home plate setelah menyentuh marka di permukaan lapangan bisbol yang disebut base. Bisbol juga disebut sebagai hardball untuk membedakannya dengan sofbol.
Lapangan bisbol berbentuk bujur sangkar (baseball diamond) dengan base yang terletak di tiga sudut. Jarak antara base yang satu dengan base yang lainnya adalah 27,432 meter (90 kaki). Tongkat pemukul (bat) berbentuk silinder panjang dan mulus yang dibuat dari kayu (persyaratan pemukul bisbol profesional) atau bahan logam. Peraturan permainan dikembangkan di Amerika Serikat dari permainan yang menggunakan pemukul dan bola yang dimainkan di Inggris.
Bisbol adalah olahraga yang dilakukan secara tim dan populer di Amerika Utara, Amerika Latin, Karibia, dan Asia Timur. Di banyak negara, bisbol merupakan olahraga utama. Di Amerika Serikat, bisbol adalah pengisi waktu luang nasional (national pastime) karena sebagian orang Amerika Serikat menghabiskan banyak sekali waktu untuk bermain dan menonton pertandingan bisbol. Jumlah penonton yang datang ke stadion untuk menyaksikan Liga Baseball Amerika melebihi jumlah penonton olahraga jenis lainnya, tetapi dikalahkan Sepak bola Amerika dalam jumlah penonton yang menyaksikan





 Hasil gambar untuk baseball


 3.Tenis

Roger Federer? Novak Djokovic? Serena Williams? Mereka bertiga hanyalah sedikit dari atlit terkenal yang berasal dari cabang olahraga tenis. Tenis adalah sebuah olahraga yang mempertandingan 2 pemain dalam 1 lapangan hijau berbentuk persegi panjang. Seorang pemain bisa dikatakan menang apabila dia berhasil mencetak point lebih banyak dari lawannya. Dalam olahraga tenis ini dibutuhkan sebuah alat yang digunakan untuk memukul bola yang dinamakan raket. Setiap pemain harus bisa memukul bola semaksimal mungkin agar lawan tidak bisa mengembalikan bola tersebut. Dari situlah point akan didapatkan.

 Hasil gambar untuk tenis

2.Basket

Dimainkan oleh 2 tim yang beranggotakan 5 orang, basket ternyata memiliki banyak peminat baik itu yang bermain atau bahkan hanya penonton. Dimainkan d i lapangan yang berbentuk persegi panjang, tim yang ingin menang diwajibkan untuk mencetak angka sebanyak-banyaknya dengan memasukkan bola ke dalam ring. Berbeda dengan sepakbola yang dilarang menggunakan tangan, pada basket yang dilarang adalah penggunaan kaki.

Hasil gambar untuk basket
1.Sepak Bola

Siapa yang tidak mengenal sepak bola, Sepak bola adalah cabang olahraga yang menggunakan bola yang umumnya terbuat dari bahan kulit dan dimainkan oleh dua tim yang masing-masing beranggotakan 11 (sebelas) orang pemain inti dan beberapa pemain cadangan.
Saya akan membahas detail tentang sepak bola. Memasuki abad ke-21, olahraga ini telah dimainkan oleh lebih dari 250 juta orang di 200 negara, yang menjadikannya olahraga paling populer di dunia. Sepak bola bertujuan untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya dengan menggunakan bola ke gawang lawan. Sepak bola dimainkan dalam lapangan terbuka yang berbentuk persegi panjang, di atas rumput atau rumput sintetis.

Secara umum, hanya penjaga gawang saja yang berhak menyentuh bola dengan tangan atau lengan di dalam daerah gawangnya, sedangkan 10 (sepuluh) pemain lainnya diizinkan menggunakan seluruh tubuhnya selain tangan, biasanya dengan kaki untuk menendang, dada untuk mengontrol, dan kepala untuk menyundul bola. Tim yang mencetak gol paling banyak pada akhir pertandingan adalah pemenangnya. Jika hingga waktu berakhir masih berakhir imbang, maka dapat dilakukan undian, perpanjangan waktu maupun adu penalti, bergantung pada format penyelenggaraan kejuaraan. Dari sebuah pertandingan resmi, 3 poin diberikan kepada tim pemenang, 0 poin untuk tim yang kalah dan masing-masing 1 poin untuk dua tim yang bermain imbang. Meskipun demikian, pemenang sebuah pertandingan sepak bola dapat dibatalkan sewaktu-waktu atas skandal dan tindakan kriminal yang terbukti di kemudian hari. Sebuah laga sepak bola dapat dimenangkan secara otomatis oleh sebuah tim dengan 3-0 apabila tim lawan sengaja mengundurkan diri dari pertandingan (Walk Out).
Peraturan pertandingan secara umum diperbarui setiap tahunnya oleh induk organisasi sepak bola internasional (FIFA), yang juga menyelenggarakan Piala Dunia setiap empat tahun sekali.

Hasil gambar untuk sepak bola



TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "10 Olahraga Paling Populer di Dunia"